Rabu, 01 September 2021

HEREDITAS MANUSIA

 HEREDITAS MANUSIA


PENGERTIAN 

Hereditas adalah pewarisan sifat dari induk kepada keturunannya (Akbar, Hardhienata, & Maesya, 2015). Sifat-sifat pada organisme diturunkan kepada keturunannya yang ditentukan oleh kromosom dan gen (Asmi, 2017)


BENTUK-BENTUK HEREDITAS PADA MANUSIA



- Ditentukan oleh kromosom XX/XY 
- Sel anakkan yang akan terbentuk, ditentukan jenis kelaminnya oleh sel sperma yang membuahi sel ovum 
(Yudianto, 2005)







PENYAKIT MENURUN PADA MANUSIA 

AUTOSOM (Autosom Resesif) 

1. ALBINO 

Penyakit keturunan berupa ketiadaan atau kekurangan pigmen melanin di kulit, mata dan rambut 
penyebab : ketiadaan atau kerusakan enzim tirosinase 
(S, 2013)


2. THALASEMIA 

Penyakit keturunan yang diakibatkan oleh kegagalan pembentukan salah satu dari empat rantai asam amino yang membentuk hemoglobin 
Klasifikasi : Thalasemia Alfa & Thalasemia beta 
(Syarifurnama, 2009 & Yuki, 2008)

AUTOSOM (Autosom Dominan) 

1. DENTINOGENESIS IMPREFECTA 

Penyakit autosomal dominan pada perkembangan gigi yang ditandai dengan adanya dentin opalescent 
Disebabkan oleh mutasi pada gen dentisialophosprotein 
(Dijamco & Havel, 2001)




















2. PTC 

PTC adalah senyawa kimia yang rasanya pahit 
Taster : Orang yang dapat merasakan pahit 
Non Taster : Orang yang tidak dapat merasakan pahit atau hambar 
Gen T menentukan sifat perasa PTC sedangkan gen t yang tidak dapat merasakan rasa PTC 
(Nuraini, 2005) 














TERPAUT KROMOSOM SEX (GONOSOM) 
1. Terpaut kromosom X resesif 
Buta warna, Hemofilia, Anadontia 
2. Terpaut kromosom X dominan 
(Anenamel) 
3. Terpaut kromosom Y
(Hypertochosis)

(Susanto, 2011) 

SEX INFLUENCED GENE 

Pengertian : 
- Gen autosomal yang membedakan antara laki-laki dan perempuan karena dipengaruhi faktor lingkungan internal yakni perbedaan kadar hormon kelamin antara laki-laki dan perempuan 
- Pewarisan ini disebabkan oleh interaksi antara alel dominan pada individu jantan dan resesif pada betina 
Contohnya : sifat kebotakan dan panjang jari telunjuk 

SEX LIMITED GENE 

Pengertian : 
- Sifat-sifat sex limited hanya diekspresikan pada satu jenis kelamin 
- Gen sex limited bertanggungjawab terhadap karakteristik kelamin sekunder 
Contohnya : perbesaran payudara, ovarium, dan kemampuan menghasilkan ovum (wanita), kumis, prostat, testis, dan kemampuan membentuk spermatozoa (laki-laki) 











REFERENSI 

       Akbar, T. R., Hardhienata, S., & Maesya, A. (2015). Implementasi Sistem Hereditas Menggunakan Metode Persilangan Hukum Mendel untuk Identifikasi Pewarisan Warna Kulit Manusia. JOM Bidang Ilmu Komputer/Informatika Fakultas MIPA Volume 1 No. 1, 1-13.

       Dijamco, S., & Havel, R. (2001). Dentinogenesis Imfercta. United States: University Marquetta.

       Herdata, N. H. (2008). Thalasemia Mayor . Indonesia: Welcome & joining pediatric hematologyoncology.

       Nuraini, T. (2005). Penurunan Autosomal pada Manusia. Jakarta: FIK-UI.

       Pots, S. J., & Mandleco, B. L. (2007). Pediatric nursing : Caring for children and their families. New York: Thomson Coorporation.

       S, P. C. (2013). Albinism. Merk Manual Home Health Handbook.

       Suryo. (2008). Genetika Strata I. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.

       Susanto, H. A. (2011). Genetika. Yogyakarta: Graham Ilmu

       Syarifurnama, D. (2009). Karateristik Thalasemia yang di rawat inap di rumah sakit umum pusat H. Adam MAlik Medan . Medan: USU.

       Tamam, M. (2009). Pekan Cegah Thalasemia . Indonesia: Rotari Internasional.

       Yudianto, A. (2005). Penetuan jenis kelamin pada tulang manusia melalui analisa DNA dan bentukan ARC compose pelvis. Surabaya : Universitas Erlangga

       Yuki, Y. (2008). Thalasemia. Medan: USU.

 

 














Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HEREDITAS MANUSIA

 HEREDITAS MANUSIA PENGERTIAN  Hereditas adalah pewarisan sifat dari induk kepada keturunannya (Akbar, Hardhienata, & Maesya, 2015). Sif...